Pada hari kamis (4/1), Badan Perencanaan Pembangunan, Riset dan Inovasi (Bapperida) Kota Magelang melakukan Sosialisasi pelaksanaan penyusunan RKM Tahun 2025.

Rapat ini dipimpin langsung oleh Kepala Bapperida Kota Magelang, Handini Rahayu, S.T.,M.Eng dengan dihadiri DPMP4KB sebagai wali program pemberdayaan masyarakat, pihak kecamatan dan kelurahan serta seluruh personil pendamping RKM.

Kegiatan acara ini dilakukan pemantapan kepada para pendamping untuk lebih memahami juknis pelaksanaan penyusunan RKM Tahun 2025 yang lebih menitikberatkan pada pemantapan peran masyarakat dalam perencanaan tematik dan kolaboratif kawasan.

Pendampingan RKM yang nantinya dilakukan kepada seluruh RT di Kota Magelang diharapkan menghasilkan usulan tematik/kolaboratif kawasan yang kemudian dilakukan pembahasan dalam Musrenbang Kelurahan dan Musrenbang Kecamatan.

Usulan tematik dan kolaboratif dari masyarakat disusun berdasarkan profil RT dengan tujuan menyelesaikan masalah yang ada dan meningkatkan potensi kawasan.

Usulan tematik dan kolaboratif kawasan diharapkan dapat menyelesaikan masalah lingkungan dan juga sebagai stimulan penggeran perekonomian masyarakat.