KRENOVA, adalah sebuah ajang tahunan yang diinisiasi oleh Pemerintah Kota Magelang melalui Badan Perencanaan Pembangunan, Riset, dan Inovasi Daerah (Bapperida) Kota Magelang. Tujuan dari KRENOVA adalah untuk menciptakan ekosistem inovasi yang kuat di masyarakat, sehingga inovasi-inovasi yang dihasilkan dapat menjadi solusi bagi berbagai permasalahan, mendorong kemandirian, meningkatkan daya saing, dan memacu pertumbuhan ekonomi.
Pemenang Lomba KRENOVA akan mendapatkan hadiah menarik dan piagam penghargaan dari Wali Kota Magelang. Tidak hanya itu, pemenang juga akan mendapatkan fasilitasi, pembinaan, dan pengembangan lebih lanjut dari Bapperida Kota Magelang sesuai dengan kategori inovasi yang dihasilkan.
Banyaknya Inovasi KRENOVA Kota Magelang