Sejak Senin 18/11/24 hingga jum'at 29/11/24, Bapperida menyelenggarakan desk penyusunan pohon kinerja (Pokin) bagi seluruh organisasi perangkat daerah di Pemerintah Kota Magelang. Penyusunan pohon kinerja OPD merupakan awal dari tahapan perencanaan panjang menuju penyusunan RPJMD dan Renstra OPD. Penyusunan pohon kinerja OPD diperlukan juga dalam rangka identifikasi kemungkinan adanya crosscutting kinerja,outcome antara yang menjadi kinerja organisasi lain, untuk selanjutnya dapat dipetakan dan dikoordinasikan lebih lanjut. Pohon kinerja yang disusun akan menjadi dasar bagi OPD dalam merumuskan cascading menyesuaikan dengan nomenklatur dan SOTK yang ditetapkan.
Desk penyusunan pohon kinerja kali ini merupakan fase awal dalam penyusunan pohon kinerja yang masih sangat dinamis dan memungkinkan untuk dilakukan penyempurnaan kedepan mengingat di tingkat kementrian terjadi beberapa perubahan yang tentunya akan berdampak bagi stuktur organisasi di pemerintah daerah serta menyesuaikan dengan visi dan misi kepala daerah yang terpilih.