Sosialisasi Krenova Masyarakat Tahun 2022

Kreativitas dan Inovasi Masyarakat (krenova) adalah kegiatan pemberian penghargaan kepada masyarakat luas yang memiliki ide inventor yang mengandung unsur kebaharuan, pengembangan dan memberikan kemanfaatan secara ekonomi dan sosial di masyarakat.
Pada hari Selasa 15 Februari 2022 bertempat di aula Pangripta Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Magelang melaksanakan Sosialisasi Krenova Masyarakat Tahun 2022. Dalam kegiatan sosialisasi ini hadir sebagai undangan adalah perwakilan masyarakat dari 17 (tujuh belas) kelurahan, alumni Inovator Krenova, perwakilan dari 13 (tiga belas) SMP, 9 (sembilan) perwakilan dari SMA dan SMK serta perwakilan dari perguruan tinggi di Kota Magelang.





